TAUHID PADA ANAK

MENANAMKAN DASAR

MEMBENTUK KARAKTER DAN PONDASI DIRI

Abdussalam Islamic Preschool berorientasi pada penanaman pendidikan Islami yang berakidah lurus sesuai Al-Qur'an dan Sunnah, berkarakter Nabawiyah, serta berkembang fitrahnya melalui metode Montessori yang berfokus pada anak.

Pendidikan Diniyah

  • Tahsin Qur’an metode tilawati

  • Pembelajaran aqidah dan akhlak melalui siroh Nabi-nabi dan sahabat

  • Penanaman nilai agama dan moral anak melalui pembiasaan ibadah harian, adab dan akhlaq

MONTESSORI ISLAMI

  • Keterampilan hidup: Mengembangkan fokus dan konsentrasi, koordinasi anggota tubuh, kemandirian dan keteraturan.

  • Sensorial: Meningkatkan ketajaman indra sehingga anak mampu mengklasifikasikan semua stimulasi yang didapatkan.

  • Bahasa: Langkah menuju penguasaan dan keterampilan bahasa yang dilakukan secara bertahap

  • Matematika: Pembelajaran melalui alat peraga yang bersifat konkrit dan dapat disentuh (hand on learning) agar anak dapat menstimulasi multi sensorinya sehingga mengesankan bahwa aktivitas matematika adalah aktivitas yang menyenangkan.

  • Alam & Budaya: Anak-anak diperkenalkan kepada lingkungan disekitarnya agar mampu memahami peran dan menyadari tanggung jawab sosialnya.

a man riding a skateboard down the side of a ramp
a man riding a skateboard down the side of a ramp
Mengamalkan Nilai Islami dalam Pembelajaran

Tiap minggu para pengajar mengikuti kajian rutin dari Ustadz Mochamad Hilman Al-Fiqhy mengenai pendidikan dan dunia anak.

Kompetensi Professional

Para pengajar merupakan lulusan PTN/PTS dengan kualifikasi S1 atau S2.

Inklusif dan Peduli pada Anak

Tiap pengajar diberikan pembekalan dalam melakukan pembelajaran yang inklusif.

PARA PENGAJAR

Abdussalam Islamic Preschool memiliki tenaga pengajar yang kompeten dan peduli terhadap perkembangan anak. Hal tersebut terus dipupuk secara konsisten baik melalui program internal maupun pelatihan di luar. Selain pengembangan keprofesian sebagai guru, para pengajar juga dibekali dengan kajian rutin agar terus dekat dengan nilai-nilai Al-Qur'an.

Daftar Survey Sekolah